Shadow Of The Erdtree DLC Elden Ring Terbaru
Rating Elden Ring
Foto Rating Elden Ring

Bagi para penggemar game aksi-RPG, kabar tentang DLC untuk Elden Ring tentu menjadi angin segar. FromSoftware akhirnya mengumumkan DLC yang berjudul “Shadow of the Erdtree”. Setelah sukses besar dengan Elden Ring, wajar saja banyak yang penasaran, kira-kira apa lagi yang akan dihadirkan dalam ekspansi ini?

Dengan rating yang sangat tinggi dari para kritikus dan juga penggemar, seperti Metacritic (96/100), IGN (10/10), dan Steam (9/10).

Di artikel ini, kita akan coba mengupas apa saja yang bisa diharapkan dari Shadow of the Erdtree, spekulasi soal cerita, fitur baru, dan tentunya, apa artinya semua ini bagi dunia Lands Between.

Latar Belakang Singkat Elden Ring

Bagi yang belum terlalu kenal, Elden Ring adalah game RPG open world yang bergenre soulslike. Yang dikembangkan oleh FromSoftware dan dirilis pada Februari 2022. Mirip dengan game FromSoftware yang lainnya, seperti seri Darksouls dan Bloodbourne. Game ini membawa pemain ke dunia fantasi gelap bernama Lands Between, yang penuh dengan misteri, sihir, dan monster. Para pemain menyukai Elden Ring karena desain dunianya yang luas, mekanik pertarungan yang menantang, serta kebebasan eksplorasi yang luar biasa.

Elden Ring membawa pemain ke sebuah petualangan epik untuk mengumpulkan pecahan Elden Ring dan menjadi Elden Lord. Setelah cerita utama selesai, ternyata dunia Lands Between masih menyimpan banyak misteri yang belum terungkap, dan itulah yang membuat banyak penggemar penasaran tentang DLC ini.

Apa Itu Shadow of the Erdtree?

Cover Art untuk Shadow of the ErdTree
Cover Art untuk DLC Shadow of the ErdTree

Shadow of the Erdtree adalah judul resmi untuk DLC pertama Elden Ring. Judul ini tentu menimbulkan banyak spekulasi, terutama karena Erdtree sendiri adalah salah satu simbol yang paling ikonis dalam game ini. Banyak orang menganggap Erdtree sebagai pusat kekuatan di Lands Between, tetapi juga ada misteri besar yang melingkupinya.. Dalam cerita utama, kita sering berhadapan dengan karakter dan kejadian yang terkait dengan Erdtree, dan mungkin, DLC ini akan memberikan lebih banyak jawaban.

Shadow atau bayangan dalam konteks ini bisa memiliki banyak makna. Bisa saja merujuk pada “bayangan gelap” atau “ancaman” terhadap Erdtree. Atau mungkin saja ada realitas lain yang belum kita ketahui terkait Erdtree. Dengan begitu banyak interpretasi yang bisa muncul, spekulasi para penggemar terus berkembang.

Baca Juga: The Game Awards 2023: Daftar Lengkap Pemenang dan Recap

Spekulasi Cerita Shadow of the Erdtree

Gambar Miquella di Shadow of the Erd Tree
Gambar Miquella di Shadow of the Erd Tree

Banyak penggemar berharap Shadow of the Erdtree akan lebih fokus pada sejarah dan rahasia yang tersembunyi di Lands Between. Beberapa spekulasi menyebutkan bahwa DLC ini mungkin akan mengungkap lebih jauh tentang karakter seperti Miquella, yang ceritanya masih belum didalami. Miquella sendiri adalah saudara Malenia, salah satu bos paling ikonik dan menantang dalam Elden Ring.

Game utama sudah sempat membahas Miquella, tetapi hanya memberi sedikit sekali informasi. Dia disebut sebagai dewa muda yang abadi dan memiliki kekuatan untuk mengontrol tidur. Namun, karena beberapa alasan, Miquella tidak banyak berperan dalam cerita utama. Ada teori yang menyebutkan bahwa Shadow of the Erdtree akan memberi penjelasan yang lebih dalam atas kisah Miquella dan perannya dalam dunia ini.

Selain Miquella, beberapa penggemar juga berspekulasi bahwa DLC ini akan memberikan gambaran baru tentang sejarah Erdtree sendiri. Apakah Erdtree benar-benar simbol kekuatan yang baik, atau ada rahasia kelam yang tersembunyi di baliknya?

Fitur Baru yang Diharapkan

Selain aspek cerita, FromSoftware biasanya juga menambahkan mekanik atau fitur baru dalam setiap DLC mereka. Berikut beberapa hal yang mungkin bisa diharapkan di DLC ini:

1. Area Baru

Hampir semua DLC FromSoftware sebelumnya memperkenalkan area atau wilayah baru. Dalam Dark Souls, ada Ashes of Ariandel dan The Ringed City yang membawa pemain ke lokasi unik dan penuh tantangan baru. Jadi, kemungkinan besar Shadow of the Erdtree akan membuka akses ke wilayah baru di Lands Between, yang bisa berupa dimensi lain atau wilayah tersembunyi di balik Erdtree.

2. Senjata dan Armor Baru

Setiap DLC biasanya membawa senjata dan armor baru, memberikan variasi bagi pemain. Dari pedang dengan efek magis hingga armor yang memiliki efek khusus, tentunya hal ini akan menambah pilihan build bagi pemain dan membuat eksplorasi dunia Lands Between semakin menarik.

3. Bos Baru yang Menantang

Ini mungkin yang paling ditunggu. FromSoftware terkenal dengan desain bos yang menantang dan penuh strategi. Di DLC Shadow of the Erdtree, penggemar bisa berharap akan muncul bos-bos baru yang unik dan memiliki latar belakang cerita mendalam, mungkin terkait langsung dengan misteri Erdtree atau karakter-karakter utama seperti Miquella.

4. Quest dan NPC Baru

Dengan adanya wilayah dan cerita baru, biasanya DLC juga akan menghadirkan NPC baru dengan quest yang melibatkan lore dunia Elden Ring. Mungkin saja NPC ini akan memberikan petunjuk tentang sejarah Erdtree atau karakter lain yang belum terungkap.

Kenapa DLC Ini Dinantikan?

Bukan hanya soal konten baru, tapi Elden Ring telah menciptakan dunia yang kaya akan detail dan misteri, yang membuat para pemainnya ingin terus menggali lebih dalam. Setiap petunjuk kecil atau deskripsi item dalam game ini sering kali membuka pintu ke spekulasi yang lebih luas. Shadow of the Erdtree DLC mungkin akan memberikan banyak jawaban, atau bahkan membuka lebih banyak misteri untuk dipecahkan

Di sisi lain, DLC ini juga menjadi momen untuk FromSoftware menunjukkan inovasi mereka. Setelah Elden Ring mendapat banyak pujian, ekspektasi untuk Shadow of the Erdtree jelas tinggi. Semua berharap bahwa DLC ini akan memenuhi ekspektasi dan memberikan pengalaman baru yang menantang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *